Kamis, 11 Juni 2015

IKAN BADUT, CLOWN FISH, Amphiprion ocellaris




foto ini saya ambil sewaktu menyelam di pulau Samalona dengan menggunakan kamera canon G12

Ikan badut/giru/clown fish/ ikan yang nama ilmiahnya Amphiprion ocellaris, merupakan ikan hidup di laut dengan panjang tubuh dapat mencapai 18 cm. Uniknya, ketika lahir, hewan in berjenis kelamin jantan semua. kemudian pejantan dominan akan berubah kelamin menjadi betina. sehingga umumnya betina akan lebih besar dari pada ikan jantannya. Ketika betinanya mati, pejantan dominan berikutnya akan berubah menjadi betina lagi, strategi tersebut dikenal dengan Sequential hetmaproditism.
Ikan badut hidup bersimbiosis dengan anemon laut Heteractis sp (gambar). Umumnya anemon akan menyengat hewan yang ada di sekelilingnya, namun karena lendir yang dihasilkan oleh ikan badut, menjadikan ikan tersebut tidak terdeteksi sebagai musuh bagi anemon. Sehingga ketika terancam, ikan badut akan bersembunyi dibalik tentakel anemon, sedangkan ketika predator anemon datang, (biasanya Butterfly fish), maka ikan badut akan berjuang mati-matian untuk melindungi tempat tinggalnya. Selain itu, ikan badut juga akan membersihkan sisa makanan anemon dan parasit yang menempel pada anemon. Hubungan ini dikenal dengan Simbiosis mutualisme.
semoga bermanfaat.Wassalam

Tidak ada komentar:

Posting Komentar